Tingkatkan Kinerja, Pegawai Rutan Sawahlunto deklarasi dan tanda tangan janji Kinerja 2017

rutansawahlunto. official postonline. Selasa, 3 Januari 2017. 

 

Pegawai Rumah Tahanan Negara Sawahlunto mendeklarasikan dan mendandatangani janji Kinerja Tahun 2017 dalam kegiatan apel bersama yang dilaksanakan pada Selasa, 3 Januari 2017. Pelaksanaan pendeklarasian  dan penandatanganan Janji Kinerja dipusatkan di Aula Rutan Sawahlunto. Seluruh pegawai ikut hadir dalam acara tersebut. Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kepala Rumah Tahanan Negara Sawahlunto, Bapak SUHARNO, SH.MH. 

Pendeklarasian dan Penandatanganan Janji Kinerja Tahun 2017 merupakan bagian dari semangat reformasi birokrasi di Kementerian Hukum dan HAM RI. Sesuai dengan Surat Edaran Sekretariat Jenderal Nomor : SEK.UM.03.01-521 Tanggal 27 Desember 2016 Tentang Pelaksanaan Deklarasi Janji Kinerja Tahun 2017 Agar Supaya setiap UPT di Kemeterian Hukum dan HAM RI melaksanakanya. Tema Kegiatan Deklarasi Janji Kinerja Tahun 2017 adalAH "mewujudkan Reformasi Hukum dan E-Goverment PASTI Nyata"

Komentar